Wednesday, 6 October 2010

Sistem Informasi Toko Online

SISTEM INFORMASI TOKO ONLINE

Seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin pesat, sekarang teknologi dijadikan sebagai kebutuhan dalam berbagai bidang kehidupan. Teknologi digunakan untuk memudahkan kita dalam mencapai tujuan tertentu, sebagai contoh dengan adanya akses internet yang memudahkan kita dalam mencari berbagai macam informasi kapan pun dan dimana pun. Akses internet memudahkan kita untuk mendapatkan apa yang kita inginkan atau kita butuhkan baik dalam bidang pendidikan, sosial, bisnis dan sebagainya. Dalam bidang bisnis, kemajuan teknologi ini tidak di sia-siakan oleh orang-orang yang ingin memulai usahanya. Dahulu jual beli benda atau barang dilakukan secara langung dengan mengunjungi toko tersebut (toko konvensional), sekarang dengan kemajuan teknologi, jual beli barang tidak perlu lagi secara langsung atau dengan kata lain kita dapat melakukan transaksi tersebut dengan melakukan akses internet (toko online). Pada toko konvensional terdapat batasan waktu dalam melayani pelanggan atau konsumen, jika melebihi dari waktu yang disediakan, toko konvensional tidak akan melayani konsumen lagi. Sedangkan pada toko online, kita dapat melakukan transaksi jual beli selama 24 jam. Proses pencarian barang yang diinginkan dapat dilakukan dengan cepat, pembandingan harga pun dapat dilakukan dengan cepat yaitu kita dapat mengakses beberapa toko online dengan waktu yang bersamaan dan membandingkannya. Bagi orang yang ingin memulai usaha, toko online ini bisa menjadi alternatif karena modal awal yang harus dikeluarkan tidak sebesar apabila kita membuka toko konvensional. Jika membuka toko konvensional, kita harus menyiapkan tempat khusus untuk memulainya dan membayar gaji pegawai yang membantu kita menjaga toko tersebut. Pada toko online hal tersebut tidak diperlukan karena kita dapat melakukannya sendiri, hanya dengan koneksi internet kita dapat memasarkan barang yang ingin di jual dan melakukan transaksi jual beli tersebut. Adapun kelebihan dan kekurangan pada toko online,yaitu:
Kelebihan:
• Transaksi jual beli dapat dilakukan selama 24 jam kapan pun dimana pun, asalkan ada koneksi internet.
• Pencarian barang dan pembandingan harga dapat dilakukan dengan cepat.
• Lebih efektif dan efisien dibandingkan dengan toko konvensional.
• Bagi orang yang ingin memulai usaha, modal yang dibutuhkan tidak terlalu besar dibandingkan dengan membuka toko konvensional.

Kekurangan:
• Barang yang ditawarkan hanya berupa gambar dengan beberapa penjelasan.
• Adanya keraguan akan barang tersebut karena kita hanya melihat pada gambar yang ditampilkan.
• Barang tidak langsung bisa dilihat setelah membeli karena butuh waktu untuk pengiriman kerumah, lama pengiriman tergantung pada letak toko online dan tempat kita berada.
• Adanya biaya pengiriman barang.
• Keraguan pembeli ketika mentransfer uang terlebih dahulu karena kita tidak tau akan kebenaran toko tersebut.

0 comments:

Post a Comment

 

sweet Copyright © 2009 Cookiez is Designed by Ipietoon | Sponsored by: Website Templates | Premium Wordpress Themes | consumer products. Distributed by: blogger template